

Pengisian Pra Alumni UKM KMK USU dengan topik Christian Worldview lahir dari kerinduan Pengurus UKM KMK USU untuk mengerjakan pengisian ini. Namun kondisi Pandemi COVID-19 memberi kesulitan untuk mengerjakannya karena pelayanan dan perkuliahan sedang dikerjakan secara daring. Keterbatasan ini akhirnya lahir pemikiran untuk melaksanakannya secara daring (online) melalui kerjasama dengan Persekutuan Alumni KMK USU karena pengurus mahasiswa kesulitan untuk mengkordinir secara daring.
Usul pelaksanaan kegiatan ini disampaikan secara langsung kepada staff PA KMK USU dan staff menerima permintaan ini dengan baik. Pemilihan topik ini dilakukan langsung oleh pengurus mahasiswa dan disampaikan langsung kepada PA KMK USU. Setelah itu staff mahasiswa mendiskusikan sasaran kegiatan ini bersama ketua UKM KMK USU dengan meyepakati sasaran kegiatan ini.
Leave a Reply